Ket. Foto makanan Tinutuan di Desa Muara Besar |
kakatuasikot – Toli-Toli merupakan salah satu kabupaten di Provinsi Sulawesi Tengah, Toli-Toli memiliki beragam kuliner yang sayang untuk dilewatkan.
Seperti yang dilakukan oleh sekelompok ibu-ibu Desa Muara Besar di Kecamatan Ogodeide yang sedang membuat makanan tinutuan (bubur Manado) yang menawarkan cita rasa yang khas.
Tinutuan atau Bubur Manado adalah makanan khas Indonesia dari Manado, Sulawesi Utara,
Karena sebagian besar Sulawesi Tengah khususnya di Desa Muara Kabupaten Tolitoli adalah perkebunan.
Sehingga kebanyakan makanan olahan tidak jauh dari hasil perkebunan, salah satunya adalah tinutuan (bubur Manado) yang merupakan makanan favorit di desa Muara.
Menurut Aisyah (25) warga desa Muara Besar, makanan tinutuan ini berasal dari provinsi tetangga yaitu provinsi Sulawesi Utara, namun kami sebagai masyarakat Sulawesi Tengah khususnya masyarakat desa Muara Besar sangat menyukai makanan ini.
Makanan tinutuan kali ini kita buat sedikit berbeda dari sebelumnya karena bahannya tidak cukup banyak, kita hanya menggunakan bahan seperti beras, kangkung, labu kuning, bayam, bawang putih, bawang merah, tomat, cabe, tarasi dan ikan teri. Ujarnya
Tinutuan (bubur Manado) memiliki manfaat yang sangat baik bagi tubuh, menurunkan kolesterol jahat (LDL) dan meningkatkan kolesterol baik (HDL) dalam darah. Manfaat kandungan serat yang tinggi. Berdasarkan data Kemenkes RI (TKPI), setiap 100 gram "Bubur Tiutuan (bubur Manado)" mengandung 0,30 mg tembaga, 80,9 gram air dan 1.437 μg β-karoten.
Zaky juga mengungkapkan bahwa tinutuan (bubur Manado) rasanya enak jika disantap bersama di siang hari. Tuturnya
0 komentar:
Posting Komentar